Kabar Gembira! Pemko Padang Dapat 5.391 Formasi untuk Rekrutmen ASN 2024, Simak Apa Saja

×

Kabar Gembira! Pemko Padang Dapat 5.391 Formasi untuk Rekrutmen ASN 2024, Simak Apa Saja

Bagikan berita
Walikota Padang, Hendri Septa. (Foto: Istimewa)
Walikota Padang, Hendri Septa. (Foto: Istimewa)

KLIKKORAN- Pemerintah Kota (Pemko) Padang mendapatkan sebanyak 5.391 formasi untuk rekrutmen ASN 2024 dari Menteri Pendayagunaan Aparatur Sipil Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan RB).

Dalam rapat koordinasi persiapan pengadaan ASN 2024 di Hotel Bidakara, Jakarta, pada tanggal 15 Maret 2024, Wali Kota Padang, Hendri Septa, menyatakan kebahagiaannya atas persetujuan tersebut.

"Tentunya kita bersyukur, usulan formasi yang kita sampaikan dapat disetujui secara prinsip oleh Menpan RB," ujarnya.

Pemko Padang berhasil meraih sebanyak 5.391 formasi dalam rekrutmen Calon Aparatur Sipil Negara (CASN) 2024 mendatang.

Adapun rincian formasi yang diusulkan Pemko Padang, adalah sebagai berikut:

  • 464 tenaga guru dari Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK)
  • 64 tenaga kesehatan dari formasi CPNS
  • 140 tenaga kesehatan dari PPPK

Sementara itu, tenaga teknis dari formasi CPNS mencapai 428 orang, dan 4.295 orang dari tenaga teknis PPPK.

Hendri Septa menegaskan bahwa persetujuan usulan formasi ini akan menjadi jawaban atas harapan para tenaga non-ASN di Pemko Padang.

"Proses selanjutnya adalah menindaklanjuti formasi tersebut sesuai dengan daftar rencana kegiatan pelaksanaan seleksi CASN," sambungnya.

Terakhir disampaikan bahwa pengumuman formasi CASN akan diumumkan kepada publik setelah jadwal resmi dari Menpan-RB. (*)

Editor : Dewi Fatimah
Bagikan

Berita Terkait
Terkini