Yuk Mengenal Mengkudu Si Buah Sakti sebagai Obat Alami dari Penyakit Ini

×

Yuk Mengenal Mengkudu Si Buah Sakti sebagai Obat Alami dari Penyakit Ini

Bagikan berita
Yuk mengenal mengkudu si buah sakti. Sumber foto : katadata.co.id
Yuk mengenal mengkudu si buah sakti. Sumber foto : katadata.co.id

KLIKKORAN.COM - Kita semua tahu bahwa mengkudu atau dikenal dengan sebutan noni, memiliki banyak sekali khasiatnya.Apa yang membuat mengkudu begitu sakti sehingga bisa menyembuhkan banyak penyakit? Mengkudu ternyata banyak mengandung "Proxenonine" yang mampu meregenerasi dan merevitalisasi sel serta susunan saraf yang rusak akibat stroke hingga berfungsi kembali.

Menurut hasil penelitian Dr heinicke, ahli biokimia yang dimuat dalam Bulletin of the National Botanical Garden (1985), Proxenonine merupakan bahan berbentuk seronine sejenis alkaloid yang sangat penting untuk menggerakkan enzim-enzim dalam tubuh agar berfungsi secara sempurna.Seronine merupakan alkaloid hidup yang akan diserap oleh sel-sel tubuh mengaktifkan kembali sel-sel yang mati sehingga proses respirasi dari sel kembali berjalan.

Nutrisi yang kita konsumsi akan diserap secara sempurna dan kotoran dari sel akan dikeluarkan dari tubuh sehingga sel-sel yang sakit akan disehatkan kembali. Mengkudu akan menyeimbangkan atau menormalkan kembali fungsi tubuh.Namun jangan mengkonsumsi mengkudu pada saat perut penuh karena keampuhannya justru menurun.

Hal ini disebabkan pepsin dan asam lambung akan merusak enzim yang berfungsi memecah seronine. Oleh karena itu, untuk keperluan pengobatan dengan menggunakan mengkudu, sebaiknya mengkudu dikonsumsi saat perut kosong.Mengkudu juga akan lebih bagus kalau dibuat sebagai jus dengan mencampurkannya bersama madu sebagai penambah rasa.

Adapun khasiat lain yang diberikan oleh mengkudu yaitu:

  1. Membersihkan endapan lemak darah sehingga bisa menyembuhkan aterosklerosis
  2. Mencegah serangan jantung
  3. Membatasi penyerapan dan pembentukan lemak di tubuh sehingga dapat membantu program diet
  4. Menurunkan tekanan darah tinggi meredakan pikiran tegang, stress, gelisah, dan mengurangi rasa tak nyaman.
Semoga bermanfaat.

Editor : Saridal Maijar
Sumber : 146587
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Terkini