KLIKKORAN.COM - Untuk kamu yang hobi merekam kegiatan sehari-hari, kamu bisa simak artikel ini untuk mengetahui tips dan triknya dari Maudy Ayunda.
Tips dan trik ini tentunya menggunakan vivo V29e, handphone yang disambut dengan antusias di pasar Indonesia.
Dibekali dengan kamera depan wide-angle beresolusi tinggi, 50MP AF Group Photo, dan Aura Light Portrait dengan Smart Lighting Control, vivo V29e memberikan pengalaman potret terbaik dan menjadi mitra ideal untuk merekam momen-momen berharga sambil meningkatkan produktivitas pengguna.
Selain kamera, desain elegan dan gaya yang membalut ponsel terbaru ini menonjol. Tersedia dalam varian warna Gold "Cahaya Negeri" dan Blue "Kilau Samudra", vivo V29e terinspirasi dari keindahan perairan di sekitar Indonesia, memberikan kesan premium saat digunakan.
Maudy Ayunda, sebagai Duta Produk vivo V Series, menyampaikan bahwa sampai saat ini, ia melihat vivo selalu menunjukkan komitmennya dan inovasi dalam menghadirkan fotografi dan videografi pada ponsel.
"Seri V vivo selalu cocok dengan kebutuhan saya dalam menghasilkan konten berkualitas. Keberadaan vivo V29e ini menjadi alat wajib dalam membuat vlog dan merupakan andalan untuk merekam momen-momen berharga saya dengan orang terdekat. Semua varian warna vivo V29e sungguh memikat hati saya, desainnya sangat modis, cocok untuk melengkapi berbagai gaya saat membuat vlog." katanya.Untuk mempermudah pengguna merekam momen berharga, vivo V29e tidak hanya memiliki konfigurasi kamera, performa, dan penyimpanan yang handal, tetapi juga berbagai fitur untuk mengedit foto dan video menjadi vlog.
Maudy, yang dikenal sebagai seorang kreator konten, memberikan beberapa tips untuk memaksimalkan penggunaan vivo V29e guna menghasilkan potret dan vlog terbaik.
1. Rencanakan Momen dan Sudut Vlog dengan Teliti
Sebelum memulai produksi konten, tentukan konsep vlog yang ingin dibuat dan pastikan punya ciri khasnya sendiri.
Pengguna dapat membuat storyboard sederhana sebagai panduan untuk memilih momen yang ingin diabadikan, memudahkan proses pengumpulan gambar, dan pengeditan.
Editor : Heru Candriko