Review Lengkap Film White House Down

×

Review Lengkap Film White House Down

Bagikan berita
foto : dok. Columbia Pictures via IMDb
foto : dok. Columbia Pictures via IMDb

Channing Tatum seperti biasa berhasil tebar pesona. Chemsitry dengan Joel King yang berperan sebagai anaknya mampu terolah dengan baik. Begitu pula dengan Jamie Foxx.

Meski kurang berwibawa sebagai sosok yang ditujukan sebagai replika Obama, Foxx cukup berkontribusi lebih dalam memerankan karakter James Sawyer.

Naskah olahan Vanderbilt cukup mulus menyempalkan komedi sindirannya. Tak hanya itu, ia juga cermat merangkai intrik politik.

Sayang, sama seperti film aksi lainnya, beberapa adegan tampak tidak logis. Malah, John Cale sengaja diplot seperti John McClane-nya DIE HARD dengan ciri khas tokoh-utama-yang-susah-banget-dibunuh.

Baca juga : Review Lengkap Film Transporter 3

John Cale (Channing Tatum) adalah seorang agen rahasia yang menjadi pengawal juru bicara Presiden Amerika. Statusnya telah bercerai dan mempunyai anak perempuan bernama Emily (Joey King) yang tinggal dengan istrinya.

Cale ingin meningkatkan karirnya dengan melamar kerja sebagai agen rahasia untuk menjadi pengawal Presiden. Pada saat wawancara di gedung putih, Cale membawa serta Emily untuk diikutkan dalam tour keliling gedung putih.

Sayangnya Cale gagal dalam wawancara tersebut. Sosok Presiden Amerika digambarkan mirip dengan Barack Obama yang berkulit hitam dan kali ini bernama Presiden James Sawyer (Jamie Foxx).

Cara bicara dan gaya bahasanya mirip sekali dengan Barack Obama dan juga digambarkan cinta perdamaian. Suasana gedung putih juga ditampilkan semirip mungkin dengan aslinya, tata ruang dan dekorasi betul-betul meyakinkan.


Sekelompok orang memasuki gedung putih dan meledakkan bom ditengah-tengah gedung. Timbul kekacauan dan ketakutan seluruh penghuni tak terkecuali Presiden.

Editor : Saridal Maijar
Sumber : 20071
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Terkini