Tragedi Miras Oplosan: Puluhan Warga Papua Masuk IGD, 4 Orang Meninggal Dunia

×

Tragedi Miras Oplosan: Puluhan Warga Papua Masuk IGD, 4 Orang Meninggal Dunia

Bagikan berita
Korban miras oplosan mendapatkan pelayanan medis. (Foto: Halonusa)
Korban miras oplosan mendapatkan pelayanan medis. (Foto: Halonusa)

KLIKKORAN.COM- Ngeri! Tragedi miras oplosan kembali mengguncang Kabupaten Asmat, Papua, sebanyak 4 orang meninggal dunia dari 68 orang warga terpaksa dilarikan ke Instalasi Gawat Darurat (IGD) setelah meminum minuman keras yang diduga tercemar.

Menurut keterangan Kapolres Asmat AKBP Agus Hariadi, para korban segera mendapat pertolongan medis di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD).

Di mana terdapat empat orang yang meninggal dunia. Di antaranya Gerson Desman (18) meninggal pada 22 Februari 2024.

"Sementara Yefta Desnam (18), Moses Aure (45), dan Kondradus Vamber (50) mengembuskan napas terakhirnya pada hari berikutnya," ujarnya seperti yang dikutip dari Halonusa, pada Senin (26/2/2024).

Miras oplosan yang diduga jenis cap tikus (CT) ditemukan di sekitar Kali Potong, dekat Bandara Ewer, Distrik Agats, Kabupaten Asmat.

Polisi sedang menyelidiki asal usul minuman keras tersebut, yang diduga dibuang dari sebuah kapal.

"Kami sedang menyelidiki kepemilikan minuman keras tersebut. Apakah ada keterlibatan pihak tertentu dalam penyelundupannya, ataukah dibuang karena takut ketahuan," tambahnya

Warga yang terkena dampak meminum miras tersebut banyak yang mengalami kondisi serius.

"Ada 68 orang yang dilaporkan masuk IGD, dengan empat di antaranya meninggal dunia. Tujuh orang masih dalam perawatan intensif, sementara yang lain menjalani rawat jalan," tuturnya.

Kapolres juga mengungkapkan bahwa mayoritas miras yang ditemukan telah diminum oleh masyarakat secara massal.

Editor : Dewi Fatimah
Bagikan

Berita Terkait
Terkini