Fakta-fakta Program Prioritas Pertamina, Untuk Bangun Transisi Energi

×

Fakta-fakta Program Prioritas Pertamina, Untuk Bangun Transisi Energi

Bagikan berita
Salah satu pombensin yang ada di Indonesia (sumber : https://www.99.co/blog/indonesia/)
Salah satu pombensin yang ada di Indonesia (sumber : https://www.99.co/blog/indonesia/)

Salah satu program yang dimiliki di antaranya adalah program penurunan impor BBM jenis Solar melalui implementasi Biodiesel B20 sejak tahun 2016 dan dilanjutkan dengan B30 pada 2019.

Melalui program ini, Pertamina telah berhasil mengurangi impor solar secara signifikan. Bahkan, Pertamina sudah tidak lagi mengimpor BBM jenis solar mulai April 2019.

Selanjutnya, Pertamina juga memiliki program kedua, yaitu program pengurangan ketergantungan pada impor LPG.

Hal ini ditempuh dengan menjalankan proyek gasifikasi batubara menjadi Dimethyl Ether (DME), yang bisa digunakan untuk menggantikan penggunaan LPG di dalam negeri.

Baca juga : Fakta Kebakaran Pertamina di Kabupaten Indramayu, Jawa Barat: Tersambar Petir?

“Indonesia sebagai salah satu negara yang memiliki cadangan batubara terbesar  berpeluang baik untuk melakukan gasifikasi batubara menjadi DME.

Kami yakin dengan pengembangan DME ini dapat mencapai target pemerintah untuk bebas impor LPG pada tahun 2027,”

imbuhnya.
Editor : Saridal Maijar
Sumber : 17160
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Terkini