Persiapan Qatar Tuan Rumah Piala Dunia 2022, Ini 8 Stadion yang Akan Digunakan

×

Persiapan Qatar Tuan Rumah Piala Dunia 2022, Ini 8 Stadion yang Akan Digunakan

Bagikan berita
Stadium 974. (Foto: Deezen)Lusail Iconic Stadium. (Foto: Qatar2022)Al Bayt Stadium. (FOTO: QATAR'S SUPREME COMMITTEE FOR DELIVERY AND LEGACY / AFP)Al Janoub Stadium, (Foto: Qatar2022)Ahmad Bin Ali Stadium. (Foto: Peninsula Qatar)Khalifa International Stad
Stadium 974. (Foto: Deezen)Lusail Iconic Stadium. (Foto: Qatar2022)Al Bayt Stadium. (FOTO: QATAR'S SUPREME COMMITTEE FOR DELIVERY AND LEGACY / AFP)Al Janoub Stadium, (Foto: Qatar2022)Ahmad Bin Ali Stadium. (Foto: Peninsula Qatar)Khalifa International Stad

Stadion lainnya tidak tanggung tanggung, delapan stadion akan menjadi tempat turnamen.

Baca juga: Hasil Drawing Piala Dunia 2022 di Qatar, Jepang Masuk Grup Neraka

8 Stadion Piala Dunia 2022 di Qatar

1. Lusail Iconic Stadium

[caption id="attachment_126232" align="alignnone" width="1672"]Lusail Iconic Stadium. (Foto: Qatar2022) Lusail Iconic Stadium. (Foto: Qatar2022)[/caption]Terletak di kota Lusail, Lusail Iconic Stadium akan untuk pembukaan dan penutupan perhelatan Piala Dunia 2022. Sebagai stadion terbesar di Qatar, stadion ini dapat menampung 80.000 penonton. Stadion ini menggunakan gaya arsitektur Arab dan Islam. Setelah perhelatan Piala Dunia 2022 selesai, stadion ini akan didedikasikan untuk ruang komunitas sekolah dan masyarakat setempat di masa depan.

2. Al Bayt Stadium[caption id="attachment_126233" align="alignnone" width="700"]Al Bayt Stadium. (FOTO: QATAR'S SUPREME COMMITTEE FOR DELIVERY AND LEGACY / AFP) Al Bayt Stadium. (FOTO: QATAR'S SUPREME COMMITTEE FOR DELIVERY AND LEGACY / AFP)[/caption]

Al Bayt Stadium menjadi museum kedua terbesar yang ada di Qatar. Berkapasitas 60.000 penonton, stadion ini dirancang oleh arsitek Albert Speer. Al Bayt Stadium berlokasi di kota Al khor, dekat dengan ibukota Qatar, Doha. Selain itu, stadion ini menjadi salah satu stadion ramah lingkungan di dunia. Terdapat banyak taman dan lahan hijau di sekitar stadion.

Baca juga: Pebalap Astra Kibarkan Bendera Merah Putih di Qatar

3. Al Janoub Stadium[caption id="attachment_126234" align="alignnone" width="1200"]Al Janoub Stadium, (Foto: Qatar2022) Al Janoub Stadium, (Foto: Qatar2022)[/caption]

Al Janoub Stadium diresmikan pada 16 Mei 2019. Stadion ini mampu menampung sekitar 40.000 penonton. Stadion yang berlokasi di Al Wakrah ini menawarkan teknologi yang hemat energi seperti pendingin cerdas.4. Ahmad Bin Ali Stadium

[caption id="attachment_126235" align="alignnone" width="1120"]Ahmad Bin Ali Stadium. (Foto: Peninsula Qatar) Ahmad Bin Ali Stadium. (Foto: Peninsula Qatar)[/caption]Ahmad Bin Ali Stadium sering disebut sebagai multi fungsi. Stadion ini berlokasi di Al Rayyan, salah satu kota dengan populasi penduduk terbesar di Qatar selain Doha. Berkapasitas 40.000 penonton, stadion ini menjadi kandang bagi Al Rayyan SC.

5. Khalifa International Stadium[caption id="attachment_126236" align="alignnone" width="1024"]Khalifa International Stadium. (Foto: Iloveqatar.net) Khalifa International Stadium. (Foto: Iloveqatar.net)[/caption]

Khalifa International Stadium telah menjadi tuan rumah perhelatan acara olahraga penting sejak diresmikan pada 1976. Berlokasi di kota Al Rayyan, stadion ini dapat menampung 40.000 penonton. Stadion ini juga memiliki sistem pendingin stadion untuk menjaga suhu yang nyaman bagi pemain dan penonton.

Baca juga: Jadwal Program Moji TV O Channel Hari Ini 20 Oktober 2022: Livoli Divisi Utama 2022

Editor : Saridal Maijar
Sumber : 126227
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Terkini