Keuntungan Dicoding for School oleh Dicoding for University
Beberapa keuntungan bagi peserta terpilih yaitu tidak akan dikenakan biaya apapun karena semua prosesnya gratis, kecuali kouta internet. Selain itu, kamu juga akan mendapatkan kurikulum ter-update dan relevan dengan kebutuhan industri.
Bahkan, setiap kelas juga diberikan forum diskusi agar para peserta dapat saling belajar bersama untuk mendapatkan sertifikat kompetensi yang diberikan kepada seluruh anggota yang berhasil lulus selama program kelasnya.
Cara Mendaftar Beasiswa Dicoding for School - Dicoding for University
Apabila kamu telah memahami syarat dan ketentuan serta keuntungan yang diperoleh jika mengajukan diri sebagai peserta dalam program Dicoding for School - Dicoding for University tersebut, mari simak tata cara daftarnya.
Kamu kunjungi dulu website https://www.dicoding.com/bangun-negeri/school dan klik 'sign up' sebagai tahapan untuk membuat akun baru pada situs tersebut serta lengkapi segala persyaratan pendaftaran seperti nama hingga email.
Lakukan registrasi secara lengkap dengan menginput semua pendataan pribadi pada formulir pendaftaran yang disediakan, nantinya setelah selesai, kamu akan otomatis dapat akses pilihan kelas untuk dituju.
Jika diterima sebagai peserta, kamu akan dikirim email dalam jangka waktu berkala dan ikuti saja semua proses terkait tahapan tersebut. Ingat ya, batas waktu pendaftaran sampai 31 Desember 2023 saja. Jangan sampai ketinggalan!Itulah informasi terkait syarat dan ketentuan program beasiswa Dicoding for School oleh Dicoding for University beserta keuntungan bagi peserta hingga cara mendaftarnya, berdasarkan rangkuman Valora News dari berbagai sumber pada artikel ini. Semoga bermanfaat. (*)
sumber: https://indbeasiswa.com/beasiswa-dicoding/
Editor : Fathia