KLIKKORAN.COM - Jika sedang merencanakan liburan akhir tahun di wilayah Sulawesi Tenggara dan sekitarnya, berikut rekomendasinya.
Terdapat 7 tempat wisata pantai yang indah banget untuk kamu kunjungi dan cocok jadi spot foto Instagramable, lokasinya pun beragam dari yang dekat kota hingga di pinggiran.
Tentunya, wisata pantai di pinggiran akan lebih indah karena masih sangat asri. Namun kadang, tempat yang dekat dari pusat kota juga lebih sering dikunjungi. Maka dari itu, lihat visualisasinya dulu.
Pada artikel ini, terdapat informasi terkait 5 tempat wisata pantai di Sulawesi Tenggara yang indah banget dan cocok dijadikan spot foto Instagramable sebagai rekomendasi kunjungan liburan akhir tahun.Selain itu, terlampir juga visualisasi berupa penampakan foto pantainya yang akan membuatmu semakin yakin untuk berkunjung. Bahkan beberapa di antaranya, bisa dijadikan untuk snorkling dan masih terdapat satwa unik.
7 Rekomendasi Wisata Pantai di Sulawesi Tenggara
1. Pantai Katembe
Wisata pertama di Sulawesi Tenggara yang bisa kamu kunjungi yaitu Pantai Katembe yang beralamat di Madongka, Kecamatan Lakudo, Kabupaten Buton, Sulawesi Tenggara dan sudah dapatkan rating 4,4 bintang dari 202 ulasan.
Beberapa pengguna Google yang menuliskan ulasannya tersebut adalah Iza Yusita Sari, menurutnya garis pantainya sangat panjang dengan pasir putih dan laut jernih. "Lokasinya bisa buat camping," tulis Iza.
"Ada juga gazebo-gazebo yang dibangun diatas karang yang menjorok ke laut, suasananya tenang dan damai. Asyik banget bisa santai meski masi bnyak sampah yang berserakan dan minimnya penerangan," jelasnya.
"Pantainya bagus, panjang sekali. Airnya jernih. Ada bagian yang berpasir putih untuk berenang dan yang berkarang-karang dekat dermaga," tulis Trisa Melati pada ulasan lain sembari memberi bintang 3 karena di Pantai ini masih banyak sampah.
Editor : Fathia