Pengen Liburan Tapi Gratisan, Datang Saja ke 5 Tempat Wisata Palu Sulteng Ini

×

Pengen Liburan Tapi Gratisan, Datang Saja ke 5 Tempat Wisata Palu Sulteng Ini

Bagikan berita
Ilustrasi Tempat Wisata Gratis di Kota Palu, Sulawesi Tengah dan Sekitarnya (foto: Canva)
Ilustrasi Tempat Wisata Gratis di Kota Palu, Sulawesi Tengah dan Sekitarnya (foto: Canva)

KLIKKORAN.COM - Pada artikel ini, terdapat rekomendasi terkait 5 tempat wisata gratisan yang bisa kamu kunjungi di daerah Palu.

Palu adalah ibukota dari Provinsi Sulawesi Tengah (Sulteng) yang tidak kalah memberikan nuansa liburan menyenangkan, apalagi jika gratisan.

Kamu dapat mengunjunginya saat momen liburan akhir tahun 2023 untuk menyambut 2024 dengan berwisata ke Jembatan Palu, Lapangan Vatulemo dan Taman Gor serta Gunung Gawalise hingga Danau Lindu.

Baca tulisan ini sampai selesai agar kamu dapat meyaksikan visualisasi dari kelima tempat wisata tersebut, sehingga memberikanmu keyakinan untuk mengunjungi wilayah tersebut untuk perayaan liburan.

Penjabaran ini tidak hanya berlaku bagi warga sekitar karena kamu yang berada di luar daerah juga dapat mencoba kesempatan serupa, namun tentu aja sejumlah biaya transportasi yang mesti dikeluarkan sebagai syaratnya.

5 Tempat Wisata Gratis di Palu, Sulawesi Tengah

1. Jembatan Palu

Megahnya Pembangunan Jembatan Palu (foto: Wikipedia)
Megahnya Pembangunan Jembatan Palu (foto: Wikipedia)

Tempat wisata pertama yang tanpa biaya masuk alias gratis untuk kamu kunjungi di Kota Palu, Sulawesi Tengah yaitu Jembatan Palu yang dirancang khusus oleh Presiden Susilo Bambang Yudhoyono pada 2006 lalu.

Menurut Kompas, rancangan Jembatan Palu cukup tangguh untuk mencegah bencana seperti gempa hingga tsunami karena sebelumnya sempat hancur pada 2018. Akhirnya, penanggulanngannya diperbaiki tahun 2022.

Sekarang, Jembatan Palu IV sudah megah dan bisa juga dijadikan sebagai spot foto Instagramable. Apalagi, koneksi jalan elevatednya mampu meredam energi jika terjadi tsunami hingga cegah potensi kerusakan yang lebih besar.

Ditjen Bina Marga Kementerian PUPR, Arie mempublikasikan keterangannya pada situs resmi PUPR daerah tersebut bahwa fungsinya bukan untuk menahan tsunami. Tapi agar, gelombang energinya diperkecil atau sebagai tsunami shelter.

Editor : Fathia
Bagikan

Berita Terkait
Terkini