Cara Atasi Jerawat Jelang PMS Pada Perempuan, Kaum Hawa Wajib Tahu!

×

Cara Atasi Jerawat Jelang PMS Pada Perempuan, Kaum Hawa Wajib Tahu!

Bagikan berita
Cara Atasi Jerawat Jelang PMS Pada Perempuan, Kaum Hawa Wajib Tahu!
Cara Atasi Jerawat Jelang PMS Pada Perempuan, Kaum Hawa Wajib Tahu!

KLIKKORAN.COM - Khusus bagi perempuan, tentunya kamu mengalami beberapa masalah jelang menstruasi atau yang dikenal dengan istilah PMS.

PMS atau premenstrual syndrome biasanya terjadi dengan beberapa cara seperti amarah tidak menentu, atau pun ketidakstabilan hormon yang berpengaruh ke kesehatan.

Salah satu dampak ketidakstabilan hormon yaitu munculnya jerawat, hal ini tentu akan mengganggu penampilan si perempuan itu sendiri dan membuatnya cendrung tidak percaya diri.

Karena itu lah, Klikkoran akan merangkum beberapa cara terkait dalam mengatasinya pada artikel ini agar si perempuan mampu mengatasi hal tersebut dan tetap beraktifitas seperti biasanya.

Sebelum itu, mari simak dulu gejala yang sering dirasakan perempuan saat PMS dan termasuk jerawat salah satunya hingga tips mengatasi hal tersebut. Semoga tulisan ini, dapat memberi jawaban atas kegelisahanmu.

Gejala PMS Bagi Perempuan

Seperti yang sama-sama perempuan ketahui, bahwa beberapa gejala PMS yaitu mood dan hormon yang tidak stabil. Pada suatu ketika, mereka akan marah tidak menentu. Di lain kesempatan, bisa senang tanpa alasan.

Selain itu, beberapa perempuan juga mengalami ketidakstabilan hormon dan mengakibatkan munculnya jerawat. Tidak peduli berapa rangkaian skinkare yang kamu punya, jelang PMS pasti akan muncul setidaknya 1 atau 2 jerawat.

Apalagi jika kamu terus beraktifitas di luar rumah dan bertemu banyak orang, maka tentu kamu akan sering gunakan riasan atau pun make up. Nah, penggunaan make up berlebih juga dapat memicu munculnya jerawat.

Bahkan, ketidakstabilan hormon jelang perempuan PMS tadi juga menyebabkan produksi minyak terkadang berlebih. Terutama pada area wajah, seperti yang diketahui bahwa minyak berlebih merupakan salah satu pemicu jerawat.

Editor : Fathia
Sumber : foto dalam teks: Pexels
Bagikan

Berita Terkait
Terkini