Berhasil Tekan Angka Pengangguran, Ini Program Unggulan Pemkab Agam

×

Berhasil Tekan Angka Pengangguran, Ini Program Unggulan Pemkab Agam

Bagikan berita
Persentase pencari kerja terdaftar yang mendapatkan kesempatan kerja tahun 2015-2019. (Istimewa)
Persentase pencari kerja terdaftar yang mendapatkan kesempatan kerja tahun 2015-2019. (Istimewa)

Program pengentasan pengangguran yang dilakukan telah berjalan dengan baik, sehingga berdampak pada penurunan jumlah dan tingkat pengangguran terbuka.

Baca juga : Jadi Sorotan Netizen Karena Stretch Mark, Marshanda: Inner Universe In and Out

Adapun sejumlah program ketenagakerjaan yang membantu pengentasan pengangguran antara lain pelatihan Balai Latihan Kerja (BLK), program magang ke luar negeri, program padat karya infrastruktur dan Tenaga Kerja Mandiri (TKM).

Lebih lanjut disebutkan, dalam kurun 2015-2019 setidaknya 75 angkatan dengan jumlah 1.200 orang peserta yang sudah dilatih di BLK. Setiap angkatan terdiri dari 16 orang berasal dari sejumlah kecamatan yang dilatih keterampilan otomotif, komputer, las, listrik, bangunan dan menjahit.

"Berdasarkan keterangan peserta pelatihan, sudah ada yang membuka usaha sendiri, seperti usaha las, menjahit, perbaikan komputer, dan bekerja di berbagai daerah," sebutnya.

Baca juga : Deodorant Stick Prilly Latuconsina Bikin Netizen Minder, Terungkap Harganya!

Selanjutnya, dalam lima tahun terakhir Pemerintah Kabupaten Agam juga membuka program pemagangan ke Jepang.

Dikatakan program pemagangan itu merupakan program kerjasama Kementrans RI dengan The Association for International Manpower of Medium and Small Enterprises Japan (IM JAPAN).

Disebutkan, jumlah pemuda Agam yang lolos seleksi progam pemagangan lima tahun terakhir sebanyak 70 orang. Jumlah tenaga yang sudah diberangkatkan ke Jepang sebanyak 25 orang.

"Dalam lima tahun terakhir, Pemerintah Kabupaten Agam rutin memberangkatkan tenaga kerja ke Jepang setiap tahunnya," sebutnya lagi.

Editor : Saridal Maijar
Sumber : 3596
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Terkini