PARIAMAN - Diskoperindagkop dan UMKM Pariaman, Sumatera Barat, adakan pelatihan bagi pedagang kuliner yang berada di Pantai Talao Pauh yang berlangsung selama tiga hari, 26 sampai 28 Oktober 2020, dilaksanakan di Aula SMK N2 Pariaman.
Kadis Koperindagkop Gusniyetti Zaunit mengatakan, jumlah peserta yang diberi pelatihan sebanyak 30 orang dengan tujuan untuk merobah pola dan kebiasaan para pedagang yang biasa dilakukan dalam berjualan.
"Pertama dari sisi keanekaragaman kulinernya, seperti kerupuk kuah sate, kelapa muda. Kita coba mengangkatkan ini, karena jenis kuliner Pariaman itu banyak. Kemudian ada juga nasi sala dan minuman cendol dan lainnya"ujar Yet
.Lanjutnya, wisatawan yang datang berkunjung ke talao pauh akan mendapatkan berjenis makanan dan kuliner. " Makanya perlu dilakukan pelatihan bagi pedagang kuliner ini. Baik dari segi penyajian dan higienisnya, karena jelas pengunjung yang datang tentu menilai juga lingkungan tempat berjualan, pelayanan serta kenyamanan pelanggan,"ulasnya
Baca juga : KPOP Seleb: Chen EXO Wajib Militer
"Kami akan buat nantinya kelompok pedagang ini, supaya memiliki menu dan daftar harga. Ini menjadi catatan penting, jangan sampai pengunjung yang datang kecewa terhadap harga nantinya, sehingga mereka tidak mau lagi datang," ungkapnya lagi.
Jadi salah satu ketentuan untuk pedagang mereka wajib membuat daftar menu dan harga kuliner yang dijual pada pengunjung.
"Sehingga pengunjung tidak merasa kecewa, karena sebelum belanja mereka sudah bisa mengukur isi kantongnya untuk membeli kuliner dan minuman yang disajikan,"kata Yet.
Sehingga, kedepannya kawasan talao ini, bisa dijadikan contoh untuk kawasan wisata lain yang ada di Kota Pariaman supaya bisa lebih rapi, hygienis dan membuat nyaman wisatawan.
Baca juga : Video Klip Artis Papan Atas Indonesia Ini Di Hapus You Tube, Kenapa Ya?
Editor : Saridal MaijarSumber : 1291