Penghargaan Musik Kpop Pertama di Indonesia Digelar 6 Januari 2024, Simak Faktanya!

×

Penghargaan Musik Kpop Pertama di Indonesia Digelar 6 Januari 2024, Simak Faktanya!

Bagikan berita
Golden Disc Awards 2024 (foto: Twitter)
Golden Disc Awards 2024 (foto: Twitter)

Adapula Nominasi Best Album yaitu I Feel - (G)I-DLE, My World - aespa dan D-Day - Agust D serta THE WORLD EP.2 : OUTLAW - ATEEZ hingga DARK BLOOD - ENHYPEN. Selanjutnya EXIST - EXO, Kill My Doubt - ITZY dan I'VE MINE - IVE serta UNFORGIVEN - LE SSERAFIM hingga Golden Age - NCT.

Selanjutnya Fact Check - NCT 127, ISTJ - NCT DREAM dan expergo - NMIXX serta 5-STAR - Stray Kids hingga REBOOT - TREASURE & READY TO BE - TWICE. Bahkan, YOUTH IN THE SHADE - ZEROBASEONE dan FML - SEVENTEEN serta GOLDEN - Jungkook hingga FREEFALL - TOMORROW X TOGETHER juga masuk daftar.

Terakhir, nominasi 'Rookie Artist' Golden Disc Awards yaitu BOYNEXTDOOR dan EVNNE serta FIFTY FIFTY hingga PLAVE & RIIZE. Begitu pula dengan xikers, ZEROBASEONE dan LUN8 serta nSSign hingga Hwang Yeong Woong juga ada dalam daftar.

Fakta Golden Disc Awards 2024

Golden Disc Awards (foto: Twitter)
Golden Disc Awards (foto: Twitter)

Sementara, penukaran tiket Golden Disc Awards akan dilakukan mulai Jumat 5 Januari 2024 di Pulau Tengah - Senayan Park mulai pukul 11 siang hingga 8 malam. Kemudian pada Sabtu, 6 Januari 2024 di 1st Floor BCIS Ancol mulai pukul 10 pagi hingga 10 malam.

Syaratnya yaitu para peserta wajib menunjukkan e-voucher berupa screenshoot bukti pembelian tiket agar ditukarkan jadi wristband beserta KTP, jika pihak penukar bukan atas nama si pembeli tiket, harus ada surat kuasa yang bertanda tangan materai.

Bagi pembeli tiket VIP, akan memasuki area Timur. Sementara festival di area Barat, berbeda dengan CAT1-6 yang akan menukarkan tiket mereka di gerbang lantai pertemuan.

Setelahnya pada hari H yaitu 6 Januari 2024, peserta dapat naik bus ke lokasi acara di JIS dari pukul 12.00-20.00 WIB dengan aturan kedatangan per 5 menit. Bus tersebut juga akan beroperasi lagi ketika jadwal pulang pada 22.00-01.00 WIB, dengan kedatangan setiap 10 menit.

Beberapa larangan aturan konser yaitu tidak membawa tas ukuran lebih dari 20x30cm, senjata apapun dan alat rekam selain ponsel serta kamera profosional hingga tongsis. Bahkan, GoPro, iPad, Tablet dan drone serta laser hingga korek api juga tak diperbolehkan.

Begitu pula dengan Kembang api, Hand banner yang terlalu besar serta Makanan dan minuman & Wadah kaca hingga Hewan juga Narkoba dan minuman beralkohol. (*)

Editor : Fathia
Bagikan

Berita Terkait
Terkini