Cara Membuat Rekening Paypal dari Awal Tanpa kartu Kredit

×

Cara Membuat Rekening Paypal dari Awal Tanpa kartu Kredit

Bagikan berita
Cara Membuat Rekening Paypal dari Awal Tanpa kartu Kredit
Cara Membuat Rekening Paypal dari Awal Tanpa kartu Kredit

KLIKKORAN.COM - Paypal adalah salah satu rekening yang banyak digunakan orang di dunia untuk berbelanja, pengiriman uang antar negara,  membayar keperluan game dan banyak lagi. Tapi tentu masih ada orang-orang yang tidak mengetahui cara membuat rekening Paypal.Sebagai contoh, orang Indonesia yang ingin membeli barang di toko online Amazon atau Ebay, tentu harus menggunakan mata uang Dolar untuk membayar belanjaan mereka.

Solusi untuk membayar dengan Dolar adalah memanfaatkan rekening Paypal. Para pengguna bisa berbelanja ke seluruh dunia hanya dengan memiliki rekening Paypal.Untuk membuat rekening Paypal sangat mudah, dan tentu tidak membutuhkan kartu kredit. Kini para pengguna baru langsung bisa membuat rekening Paypal tanpa Credit Card.

Berikut cara membuat rekening Paypal tanpa menggunakan kartu kredit melalui handphone dan PC komputer.

Cara Membuat Akun Rekening Paypal

Untuk kamu yang ingin membuat akun Paypal, sebaiknya kamu sudah menyiapkan data diri terlebih dahulu seperti:1. Identitas pribadi

2. Email dan nomor handphone yang aktif3. Rekening Bank lokal

Cara Daftar Akun Paypal dengan Mudah melalui handphone dan PC Komputer

  • Pertama Buka Situs resmi Paypal di www.paypal.com
  • Selanjutnya klik daftar
  • Isi data identitas dengan benar
  • Lalu klik setuju untuk membuat rekening
  • Jangan lupa untuk melakukan verfikasi akun Email dan nomor handphone
  • Selamat akun Paypal kamu berhasil dibuat
setelah berhasil memiliki akun paypal, kamu bisa langsung menggunakannya sesuai kebutuhanmu.

Editor : Saridal Maijar
Sumber : 149178
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Terkini