Jujurlah pada diri sendiri, lepaskan sekat di dadamu. Gapapa! Semua pasti akan berlalu kok.
Manfaat mengeluarkan air mata aspeknya luas, selain memberi kelegaan hatimu, sebagai muslim juga menunjukkan ketaatanmu.
Dan juga dari segi kesehatan, menangis sangat bermanfaat mengeluarkan cairan kotor lewat matamu.
Jangan dengarkan pendapat negatif orang lain
Tangismu kadang dianggap orang untuk cari perhatian, padahal kamu hanya ingin membagi atau melepaskan segala perasaan negatif di dirimu.
Kamu gak punya banyak tangan membungkam mulut jahat tentangmu, tapi kamu bisa memilih gunakan dua tangan itu untuk menutup telinga dari omongan tersebut.
Saat strees racun dalam tubuh akan meningkat dan, dengan menangis racun-racun tersebut perlahan pun rontok meninggalkanmu.
Baca juga : HMD, Buka Do’a dan Tahlil Pengayoman Pasir di Muaro Kandis
Hal lain lagi dengan menangis, air mata adalah cairan yang memiliki kandungan enzim anti bakteri.
Tidak buruk kan? Jangan malu lagi ya!
Editor : Saridal MaijarSumber : 2164