- Tingkatkan kesadaran orang-orang akan virus Corona
Satu hal yang dirasa penting oleh WHO adalah kesadaran, dari masing-masing orang terhadap virus mematikan.
Menunjukkan poster tentang kebersihan pernapasan, akan membantu mereka memahami hal ini.
- Istirahatkan tubuh jika memang tubuh tidak fit
Salah satu cara penyebaran virus Corona adalah lewat batuk.
Bagi mereka yang sedang tidak enak badan, ada baiknya untuk beristirahat di rumah dan meminum obat seperti paracematol.
Ditakutkan itu merupakan gejala dari infeksi COVID-19.
Baca juga : Korona Belum Usai, Muncul Lagi Virus Lain Tahun 2020
- Hindari bepergian untuk sementara waktu
WHO menyarankan untuk tidak keluar negeri atau melakukan traveling sementara waktu, termasuk untuk urusan kerja dan sebaiknya perusahaan juga memahami ini.
Jika memang diharuskan, pastikan yang pergi merupakan orang yang sehat dan, telah mengecek daftar area virus Corona yang sudah terkena wabah.
Karyawan yang telah kembali dari area tempat COVID-19 menyebar, harus memantau diri mereka sendiri untuk gejala selama 14 hari dan suhunya dua kali sehari.
Jika mereka menderita batuk ringan atau demam ringan (dengan suhu tubuh 37,3 derajat Celcius atau lebih), mereka harus tinggal di rumah dan mengasingkan diri.
Editor : Saridal MaijarSumber : 1564