Ceramah Ramadhan 1445H: 4 Persiapan Wajib yang Harus Dilakukan Jelang Puasa

×

Ceramah Ramadhan 1445H: 4 Persiapan Wajib yang Harus Dilakukan Jelang Puasa

Bagikan berita
Ilustrasi saling memaafkan jelang Ramadhan 2024 (foto: Pexels/Danu Hidayatur Rahman)
Ilustrasi saling memaafkan jelang Ramadhan 2024 (foto: Pexels/Danu Hidayatur Rahman)

KLIKKORAN - Pada artikel ini, terdapat informasi terkait ceramah Ramadhan 1445H yang berjudul 4 persiapan wajib jelang puasa.

Hal tersebut disampaikan oleh Ustaz Erizonal dalam keterangannya pada malam pertama saat ibadah Tarawih Ramadhan, 10 Maret 2024.

Ia mengawali pembukaan dengan ucapan syukur, bahwa akhirnya tahun ini diberi kesempatan lagi untuk melaksanakan ibadah Puasa Ramadhan.

"Karena memang umur tak ada yang tahu, mau tua atau pun muda. Sehat bahkan kaya, bisa saja lebih dulu ajal menjemputnya," ujar Erizonal.

Erizonal menyampaikan ceramahnya di salah satu desa wilayah Sumatera Barat, Kinari pada waktu setelah dilaksanakannya Sholat Isya berjamaah.

4 Persiapan Wajib Jelang Puasa Ramadhan

Menurutnya, ada 4 persiapan wajib yang harus dilakukan oleh umat Islam sebelum melakukan ibadah Puasa Ramadhan, dimana tahun 2024 ini, adalah 1445H.

Pertama yaitu mempersiapkan hati dan jiwa yang suci dan bersih dalam menyambutnya dengan cara memaafkan dan meminta maaf atas segala kesalahan hingga dosa.

Rasulullah SAW pernah berkata yang hadits-nya diriwayatkan oleh para sahabat yaitu Ibnu Khuzaimah (3/192) dan Ahmad (2/246, 254). Berikut kutipan penjelasannya:

Diceritakan saat itu, Muhammad SAW sedang khutbah Sholat Jumat dan secara spontan menyebut Amiin 3 kali. Para Sahabat pun bertanya alasannya, kemudian di jawab oleh Rasulullah SAW.

"Ketika aku sedang berkhutbah, datanglah Malaikat Jibril dan berbisik minta di-Amiin kan 3 doa di bawah ini."

Editor : Fathia
Bagikan

Berita Terkait
Terkini