Kesehatan - Info terkini data Pemprov Sumbar terkait suspect Covid-19, dari zona merah (resiko tinggi penyebaran) berganti ke oranye (resiko sedang).
Baca juga : Film Patient Zero Di Tengah Pandemi Global, Simak Sinopsisnya!
Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Sumbar, Jasman Rizal pada Minggu (25/10/2020) malam merilis, Kota Padang dan Kabupaten Padang Pariaman yang sebelumnya masuk zona merah, kini beralih ke zona oranye.
Berikut pembagian zona tersebut, sebagaimana dirilis situs resmi Pemprov Sumbar.
Zona Oranye (Zona Risiko Sedang, 17 daerah)
- Kota Padang
- Kota Bukittinggi
- Kota Padang Panjang
- Kota Payokumbuah
- Kota Solok
- Kota Sawahlunto
- Kota Pariaman
- Kabupaten Pasaman
- Kabupaten Padang Pariaman
- Kabupaten Agam
- Kabupaten Limopuluah Kota
- Kabupaten Solok
- Kabupaten Tanah Datar
- Kabupaten Sijunjuang
- Kabupaten Pesisir Selatan
- Kabupaten Pasaman Barat
- Kabupaten Dharmasraya
Zona Kuning (Zona Resiko Rendah, 2 daerah)
- Kabupaten Kepulauan Mentawai
- Kabupaten Solok Selatan
Baca juga : Pembukaan Kartu Pra Kerja Gelombang 11 Akhir Oktober, Tersedia 344.959 Kuota
(sumber : langgam_id)
Editor : Saridal MaijarSumber : 1331