Berbagai Wilayah Indonesia Alami Gempa Diatas M5,0 Dalam Sehari

×

Berbagai Wilayah Indonesia Alami Gempa Diatas M5,0 Dalam Sehari

Bagikan berita
Ilustrasi gempa. (Foto: Shutterstock)
Ilustrasi gempa. (Foto: Shutterstock)

Info Gempa - Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) telah merilis pernyataan, terkait lokasi gempa di atas magnitudo 5,0 yang terjadi selama tanggal 19 Oktober 2020.

Baca juga : Sebelumnya Kasubag Humas, Kini Polwan Ini Menjabat Kasat Narkoba Padang Panjang

Dicatat 7 kali gempa bumi dalam waktu satu hari, berikut rincian lokasinya.

  1. Gempa Maluku Barat Daya

Gempa bumi di 161 kilometer Maluku barat daya, dengan kekuatan M5,3 terjadi pada pukul 21.11 WIB.

  1. Gempa Pulau Pagai Selatan

Gempa bumi terjadi di 32 kilometer Barat Daya Pulau Pagai Selatan, Sumatera Barat dengan kekuatan M 5,3 pada pukul 16.42 WIB.

  1. Gempa Sinabang, Aceh

Gempa bumi terjadi di 48 kilometer barat laut Sinabang, Aceh dengan kekuatan M 5,4 pukul 16.38 WIB setempat.

  1. Gempa Pulau Pagai Selatan

Gempa bumi terjadi di 36 kilometer Barat Daya Pulau Pagai Selatan, Sumatera Barat dengan kekuatan M 5,0 pada pukul 15.14 WIB.

  1. Gempa Pulau Pagai Selatan

Gempa bumi terjadi di 32 kilometer Tenggara Pulau Pagai Selatan, Sumatera Barat dengan kekuatan M 5,7 pada pukul 14.47 WIB.

  1. Gempa Pulau Pagai Selatan

Gempa bumi terjadi di 33 kilometer Barat Daya Pulau Pagai Selatan, Sumatera Barat dengan kekuatan M 5,8 pada pukul 14.31 WIB.

  1. Gempa Pulau Pagai Selatan

Gempa bumi terjadi di 33 kilometer Barat Daya Pulau Pagai Selatan, Sumatera Barat dengan kekuatan M 5,1 pada pukul 05.48 WIB.

Editor : Saridal Maijar
Sumber : 963
Tag:
Bagikan

Berita Terkait
Terkini