Akhirnya! Koridor 2 dan 3 Trans Padang Mengaspal

×

Akhirnya! Koridor 2 dan 3 Trans Padang Mengaspal

Bagikan berita
Bus Trans Padang. (Foto: Istimewa)
Bus Trans Padang. (Foto: Istimewa)

KLIKKORAN.COM- Akhirnya! Koridor 2 & 3 Trans Padang diresmikan dan siap menganspal untuk masyarakat Kota Padang.

Koridor ini langsung diresmikan oleh Walikota Padang, Hendri Septa di RTH Imam Bonjol, Kota Padang, Sumatera Barat, Senin (11/12/2023)

"Peresmian ini menandai dimulainya operasional koridor 2 (Pusat Kota - Bungus Teluk Kabung) dan koridor 3 (Pusat Kota - Pusat Pemerintahan Air Pacah).

Wako Padang mengatakan, Rute koridor 2 melibatkan Pusat Kota, Lapai, Siteba, hingga Pusat Pemerintahan Aie Pacah.

"Ini merupakan bagian dari program unggulan Pemerintah Kota Padang 2019-2024 di bidang transportasi. Upaya ini bertujuan untuk meningkatkan kemajuan daerah dan pelayanan bagi masyarakat," ujarnya.

Selain itu ia menyebutkan, dengan penambahan dua koridor ini, Trans Padang kini memiliki enam koridor yang menyediakan layanan transportasi umum yang berkelanjuan.

Di mana sebelumnya, sudah ada koridor 1, koridor 4, koridor 5, dan koridor 6.

Dalam hal ini Kepala Dinas Perhubungan Kota Padang, Ances Kurniawan, sangat mengapresiasi penambahan dua koridor ini.

Ances menekankan bahwa transportasi merupakan penggerak utama aktivitas masyarakat sehari-hari.

"Dengan penambahan koridor ini, kami berharap dapat mengurangi ketergantungan pada angkutan pribadi, mengurangi kemacetan, dan mendukung lingkungan yang bersih dan berkelanjutan," tambah Ances Kurniawan.

Editor : Dewi Fatimah
Bagikan

Berita Terkait
Terkini