4 Pemuda Padang Diciduk Usai Curi Kotak Amal

×

4 Pemuda Padang Diciduk Usai Curi Kotak Amal

Bagikan berita
Ilustrasi pelaku pencurian kotak amal. (Foto: Halonusa)
Ilustrasi pelaku pencurian kotak amal. (Foto: Halonusa)

KLIKKORAN.COM- Unit Reserse Kriminal (Reskrim) Polsek Bungus Teluk Kabung berhasil membekuk empat pemuda di Lapangan Poli Tabek, Jalan Kandang Nama, Kota Padang.

Penangkapan ini dilakukan pada Minggu, 28 Januari 2023, sekitar pukul 23.15 WIB.

Kapolsek Bungus Teluk Kabung, Kompol Alindra, mengungkapkan bahwa penangkapan tersebut bermula dari laporan Andri Amin (61), seorang pengurus masjid Barul Amal di Kelurahan Teluk Kabung Timur, Kecamatan Bungus Teluk Kabung.

"Pihak kami segera melakukan penyelidikan setelah menerima laporan kehilangan kotak amal dan berhasil mengidentifikasi keempat pelaku dengan inisial T (18), R (21), N (14), dan D (14)," kata Kompol Alindra.

Menurutnya, saat penangkapan, keempat pelaku melakukan perlawanan dan awalnya tidak mengakui perbuatannya. Namun, setelah ditunjukkan bukti-bukti yang dikumpulkan, mereka tidak bisa lagi mengelak.

"Dalam kasus ini pelaku terancam hukuman pidana maksimal 7 tahun," ujarnya.(*)

Editor : Dewi Fatimah
Bagikan

Berita Terkait
Terkini