Masa Kejayaan Blackpink Berakhir?
Mungkin penggemar kpop tidak asing dengan keberadaan girlgrup yang lebih senior dari Blackpink yaitu 2NE1, anggotanya juga berempat dan resmi merilis single pertama tahun 2009 bertajuk Fire bersama Bigbang.
Namun sayangnya, grup mereka resmi bubar pada 2016 yang bertepatan dengan tahun debutnya Blackpink. Hal tersebut dimulai sejak keluarnya member paling kecil yaitu Minzy, tanggal 5 April 2016.
Selanjutnya pada 25 November 2016, 2NE1 secara resmi dinyatakan bubar setelah sempat hiatus cukup lama tahun 2015. Awalnya setelah Minzy keluar, anggota lain direncanakan tetap melakukan comeback sebagai penyanyi solo yaitu CL dan Sandra.
Sementara Park Bom tidak memperbarui kontraknya dan dinyatakan keluar dari perusahaan, jadi 2NE1 ada 4 anggota yaitu Bom, Dara, CL dan Minzy. Minzy dan Bom sudah dipastikan keluar agensi YG, kemudian disusul oleh member lain.
Sandra Park diketahui keluar agensi pada Mei 2021 sementara CL, berhasil melakukan debut Internasional. Bahkan terbaru pada 2022 lalu, ia membawa CL, Dara, Park Bom, dan Minzy tampil membawakan lagu I am The Best di Coachella, Amerika.
Hal tersebut cukup heboh saat itu, seolah membangkitkan kejayaan 2NE1 pada masanya. Sejak kejadian mengejutkan tersebut, spekulasi terkait bubarnya 2NE1 karena debutnya Blackpink kembali mencuat hingga membuat para penggemar berada argumen.Apalagi sejak September 2023, YG Entertainment menyebut bahwa hanya Rose Blackpink yang bersedia melanjutkan kontrak dengan mereka. Sementara 3 member lain yaitu Lisa dan Jisoo serta Jennie belum ada kejelasan sampai sekarang.
Jika mengarah pada spekulasi karir, Jisoo Blackpink kemungkinan lebih tertarik dengan dunia akting. Sementara Lisa sejauh ini, sangat berbakat dalam bidang menari. Berbeda dengan Jennie yang memegang lebih banyak kontrak, terkait dunia modeling.
Hingga artikel ini dipublikasikan pada 24 November 2023, belum ada kejelasan terkait kelanjutan aktivitas Blackpink beberapa waktu ke depan. Inikah yang membuat YG mendapatkan waktu yang tepat untuk mendebutkan Babymonster sebagai pengalihan isu?
Bagaimana menurutmu? Apakah Blackpink akan mengakhiri masa kejayaannya setelah Babymonster debut? (*)
Editor : Fathia